Zulkifli Hasan Pastikan Harga Sembako di Jambi Stabil dan Murah

    Zulkifli Hasan Pastikan Harga Sembako di Jambi Stabil dan Murah

    JAMBI – Didampingi Gubernur Jambi Al Haris dan Pj Walikota Jambi, Sabtu (13/7),   Menteri Perdagangan  Zulkifli Hasan memantau harga dan ketersediaan bahan pokok di Pasar Rakyat Talang Banjar, Kota Jambi.

    Usai melakukan pemantauan harga di pasar Talang Banjar, kepada wartawan Zulhas mengatakan bahwa harga pangan di Jambi terbilang murah, di bawah harga acuan pemerintah atau HET.

    “Harga bawang di Kota Jambi ini semuanya di bawah harga acuan. Malah deflasi bukan inflasi. Hharganya murah kalau dibanding pasar lain, ” ujar Zulhas.

    Dikatakan Zulhas, sudah menjadi tugas pemerintah mengatur agar petani tidak rugi dan pembeli atau konsumen juga membeli tidak terlalu mahal.

    “Tugas pemerintah mengatur agar petani tidak rugi dalam penjualan, dan pembeli atau konsumen dalam membeli tidak terlalu mahal, inilah tugas pemerintah, ” katanya.

    Dari pantauanya, Zulhas mencatat, harga di Pasar Talang Banjar hari ini, Sabtu (13/07/2024) antara lain cabai merah dijual dengan harga Rp28 ribu hingga Rp35 ribu perkilogram, bawang merah Rp26 ribu hingga Rp28 ribu perkilogram

    Cabe rawit hijau Rp50 ribu perkilogram, bawang putih Rp35 ribu per kilogra dan ayam Rp30 ribu sampai Rp33 ribu sedang ribu. Dan di Jambi ini harganya di bawah harga acuan.(IS/kom)

    jambi sembako mendag zulkifli hasan
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Pj Bupati Merangin Lepas Revmen Kades dan...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Merangin Raih Penghargaa Pergerakan...

    Berita terkait